'Menulis Itu Mudah'

 Apakah masih ada diantara anda yang merasa enggan untuk menulis karena merasa takut melakukan kesalahan saat memproduksi tulisan ? . Apakah masih ada diantara anda yang merasakan beban berat ketika akan menuangkan ide dalam bentuk tulisan ? Apakah anda adalah salah satu yang merasa terbebani untuk merangkai kata menjadi kalimat , kemudian paragraf, dan menjadi sebuah uraian penuturan sebuah wacana yang bermakna, sementara sebenarnya anda memiliki beribu bahkan berjuta ide untuk dipublikasikan pada orang banyak ? . Bila anda salah satu yang masih merasakan hal seperti di atas, maka secara fitrah, pada awal wajar bila anda merasakannya. Namun, mari sekarang kita mulai belajar berubah untuk meyakinkan diri kita bahwa menulis itu mudah . Mari kita belajar dari nara sumber kelas menulis PGRI yaitu Prof .Dr.Ngainun Naim.


Sebelum menggali ilmu dan tips mudah menulis dari nara sumber, mari kita berkenalan dengan beliau. Bapak Prof, demikian sapaan akrab beliau .seorang dosen hebat yang telah menyelesaikan pendidikan S 3 di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta pada tahun 2011serta penulis yang telah menciptakan berbagai buku solo , salah satu buku beliau adalah buku berjudul Menulis itu mudah, yuk....... kita baca buku beliau .😍




Saya yakin anda semua tidak ingin terus menerus dikungkung ketakutan untuk menulis dan terbelenggu dengan ketidak mampuan menulis. Maka mari kita belajar melaksanakan langkah dan tips dari bapak Prof , sebagai berikut :

πŸ‘‰ Mari mengubah pola pikir.
      Kesan umum yang dirasakan oleh sebagian besar orang yaitu menulis itu sulit. Kemudian kesan ini ,lambat laun menjadi sebuah pengetahuan , membenak dalam dalam diri seseorang dan menjadi sebuah kesadaran. Nah... bahaya !!! . Bila hal ini berlanjut, maka anda akan terus merasa sulit untuk menulis dan anda tidak akan pernah menulis. Maka, kunci emasnya adalah dengan pola pikir sebaliknya yaitu yakinkan bahwa menulis itu mudah. Semudah anda makan makanan kesukaan anda , menikmati hobby anda. Selanjutnya..... lihat apa yng akan terjadi pada diri anda dari hari ke hari. Tulisan anda akan semakin baik dan mengesankan. Ajaibnya Pola pikir. Maka, milikilah sebuah pola pikir yang benar.

πŸ‘‰ Mari berlatih menulis.
      Banyak para penulis yang terampil menulis, bukan karena sekolah  khusus menulis, namun yang dilakukannya cukup sederhana, yaitu menulis setiap hari. Yup.....  ternyata menulis setiap hari, meskipun hanya satu paragraf dalam sehari . Ajaib bila dilakukan dengan rutin, maka akan membentuk talenta yng luar biasa hasilnya dapat anda nikmati. Ingatlah bahwa menulis itu membutuhkan proses yaitu dengan konsisten menulis setiap hari. 

πŸ‘‰Mari memperbanyak kegiatan membaca.
     Menulis itu dapat diibaratkan mengeluarkan sebuah tabungan bacaan yang terdapat dalam otak kita. Bayangkan apabila tidak ada yang pernah kita baca sebelumnya, maka apa yang akan kita curahkan menjadi sebuah tulisan ? .Membaca sedikit demi sedikit, membaca dengan pemahaman terhadap isi dari bacaan tersebut. Berhenti membaca, untuk merenungkan isi bacaan, mencatat hal penting yang anda dapatkan dari bacaan . Utamakan paham bukan khatam  dalam membaca ya guys......😏

πŸ‘‰Mari meluangkan waktu untuk menulis.
    Alasan klise yang terkenal adalah merasa sibuk dan tidak memiliki waktu untuk menulis. Ingatlah Allah SWT menganugerahi kita dengan jumlah waktu yang sama dalam sehari semalam yaitu 24 jam. Bila teman kita dapat menulis dengan kesibukan yang kurang lebih sama dengan anda, bagaimana dengan anda ? . Mengapa anda masih mengatakan belum ada waktu untuk menulis. Kunci dari hal ini adalah management  waktu, mengatur waktu dengan baik , sehingga selalu menyempatkan waktu untuk menulis.

πŸ‘‰Mari mengamati, mencatat, dan mengolah apa yang sudah dicatat menjadi tulisan.
      Setiap hal yang terjadi di sekitar kita, baik yang mengenai diri kita sendiri atau orang di sekitar kita, dapat diadikan bahan tulisan. Sebagai contoh, saat anda melakukan sebuah perjalanan, maka catatlah hal yang menarik menurut anda.Yuk, kita baca contoh tulisan bapak Prof  Ngainun sebagai refleksi beliau setelah melakukan sebuah perjalanan pada link berikut ini :Ternate landmark di suatu senja. Di tangan pak Ngainun , pengalaman beliau ketika menerima SK sebagai guru besarpun dapat menjadi sebuah karya tulisan yang memukau pembaca ; Kado sangat indah di awal tahun. Bila anda masih ingin bereksplorasi mengenal tulisan beliau pada blog beliau ini ;Blog pak Prof Ngainun

πŸ‘‰Mari belajar menulis kepada para penulis.
     Ketika anda bergabung dengan komunitas menulis, maka anda sudah berada pada tempat yang tepat. Mengapa demikian ? karena anda akan belajar saling membaca kemudian memberikan komentar terhadap tulisan teman anda. Membaca banyak tulisan rekan anda pada komunitas menulis, akan memberi wahana yang luas bagi anda untuk terus memperbaiki tulisan anda. Penulis memiliki ciri khas masing-masing dalam tulisannya. Belajar dan belajar terus ya guys......πŸ˜‹

Tips tersebut di atas semoga dapat dijadikan guideline dalam menulis, mulai menulis dari sekarang,konsisten ketika berlatih menulis, dan kemudian raih kesuksesan anda dalam menulis.Salam Literasi πŸ‘Œ



    Penulis



    Rina Agustina, S.Pd
    SMAN 1 GARUT




Komentar

  1. Keengannan itu datang dari diri hehe..mantap bu Rina

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul, berada di komunitas menulis sebagai penawarnya.

      Hapus
  2. Apakah bu Rina masih enggan? Udah gak ya bu... Keren resumenya. Cantik blognya secantik yang punya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. trims b Widuri. Saya harus berada di komunitas menulis bu.... bila saya tidak bergabung, maka saya terbawa 'arus' malas menulis ha ha.... trims apresiasinya, Aamiin.....Semoga kita selalu semangat yaa

      Hapus
  3. Bagus bu, ingin menulis tak perlu takut, semangat

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, ketakutan kita membelenggu ibarat rantai gajah yang membuat kita sulit bergerak ya......

      Hapus
  4. Terimakasih bu, sangat bermanfaat, mantap resumenya.

    BalasHapus
  5. di mulai dari pertanyaan lalu digali dengan catatan dari profesor kita malam ini. semoga kita siap melawan diri sendiri...

    BalasHapus
  6. Cakeet resume ala ala penulis pakar

    BalasHapus
    Balasan
    1. ovi ciomas, mana ini ? boleh tahukah aku ? trims....

      Hapus
  7. https://arofiahafifi.blogspot.com/2022/02/menulis-itu-mudah.html

    BalasHapus
  8. Kereeeen Bund......muanteeep

    BalasHapus
  9. Keren sekali bunda, jelas ,padat , dan apik

    BalasHapus
  10. Keren Bu poin yang ingin di sampaikan jelas....semangat berkarya Bu

    BalasHapus
  11. Ayo...menulis setiap hari...semangat Bu...

    BalasHapus
  12. Semangat dan tetap berkomitmen menulis.
    Sukses selalu Bu.

    BalasHapus
  13. semudah makan makanan kesukaan anda he he....

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

' Direct / Indirect speech , Questions and command , prohibition '

' Past Tense Vs Present perfect Tense '

"It's time to write Descriptive Text "